Cegah Balap Liar, Satlantas Polres Bontang Rutin Gelar Patroli Subuh

0
369

Bontang, penasatu.com – Satuan Lalu Lintas (Sat lantas) Polres Bontang terus  menggelar patroli subuh di beberapa lokasi guna mencegah balap liar maupun konvoi setelah waktu sahur dan Shalat subuh saat bulan ramadhan di wilayah hukumnya.

Kegiatan patroli  yang dipimpin KBO Sat Lantas Iptu Imam Jayadi ini menyasar sejumlah lokasi yang sering dijadikan ajang balapan liar seperti Jl. A.yani , Jl. Jendral Sudirman dan Jl. Sultan Hasanuddin

Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi SH. SIK. MH  Melalui Kasat lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna SH mengatakan, kegiatan patroli ini bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi adanya aksi balapan liar maupun konvoi kendaraan

” Kegiatan patroli dengan sasaran balap liar ini akan terus dilakukan untuk mencegah aksi balapan maupun konvoi para remaja yang membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lain,” ujar Kasat Lantas  AKP Edy Haruna

Kasat Lantas  Polres Bontang AKP Edy Haruna   menghimbau para orang tua untuk mengingatkan anak-anak terutama yang berusia remaja agar tak melakukan aktivitas balap liar

“Saat ini masih dalam bulan suci Ramadhan, mari isi dengan perbanyak Ibadah serta berbagai kegiatan positif, jangan libatkan diri dalam aksi balapan liar yang dapat menyebabkan kecelakaan fatal,” imbaunya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here