Koramil 0905-03 Balikpapan Selatan Timur Bagikan 400 Paket Takjil Gratis

0
681

Balikpapan, penasatu.com – Koramil 0905-03 gelar kegiatan bagi bagi 400 kotak takjil gratis bagi masyarakat yang melintas di Jalan Marsma Iswahyudi depan Makoramil, di kelurahan Sungainangka ,kecamatan Balikpapan Selatan, kota Balikpapan, Jumat (8/4/2022).

Kegiatan merupakan bentuk kepedulian Koramil 0905-03 Balikpapan Selatan/Timur kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa yang sedang beraktivitas dan berada diluar rumah. Dari pantauan di lapangan, acara bagi-bagi takjil tersebut juga dibarengkan dengan sosialisasi protokol kesehatan, diselingi dengan imbauan 3 M kepada masyarakat guna memutus penyebaran covid-19 di kota Balikpapan. Utamanya himbauan memakai masker bila beraktivitas diluar rumah.

400 kotak takjil dibagikan langsung Komandan Koramil 0905-03 Balikpapan Selatan/Timur, Kapten Kav Randi B didampingi Wadanramil, Kapten Ctp Poernomo kepada masyarakat yang melintas di depan Makoramil.

Hadir dalam kegiatan tersebut, anggota personil Koramil 0905-03 Balikpapan Selatan/Timur, anggota Forum Bela Negara (FBN) dan anggota Pemuda Panca Marga (PPM) kota Balikpapan.

Udi, warga Sepinggan yang kebetulan melintas didepan Makoramil mengucapkan terima kasihnya kepada TNI khususnya personil Koramil 0905-03 Balikpapan Selatan /Timur dengan kegiatan bagi bagi takjil gratis.

” Terima kasih, semoga TNI bersama rakyat semakin kuat, harapannya semoga kegiatan ini bisa diikuti inatansi lainnya, sehingga bisa meringankan masyarakat di masa pandemi,” ungkapnya.(EDS)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here