Tragedi Simpang Muara Rapak Rengut 5 Jiwa, Sony Irawan: Ini Data Sementara

0
1720

Balikpapan, Penasatu.com – Laka beruntun yang terjadi di turunan simpang traffic light Muara Rapak yang terjadi pada pukul 06.15 Wita telah memakan korban jiwa.

Kejadian bermula disebabkan sebuah mobil truk tronton berwarna merah dengan Nomor Polisi (Nopol) KT 8533 AJ yang dikendarai Muhammad Ali (48) melintas dari arah Jln Pulau Balang, Kilometer 13 hendak menuju Kampung Baru, Balikpapan Barat.

foto, tragedi simpang muara tapak, Jumat (21/1/22) pagi.(istimewa)

Setibanya di depan Rajawali Foto, Kilometer 0.5, Muhammad Ali sudah mulai mengurangi porsneling dari 4 ke 3, Namun naas setibanya di depan Bank Mandiri truk yang dikendarainya meluncur laju dan menabrak para pengendara yang sedang mengantri di Lampu Merah. Kejadian tersebut terlihat jelas pada rekaman CCTV yang beredar di media sosial.

Dihadapan awak media, Jum’at (21/1/2022) Dirlantas Polda Kaltim Kombes Pol Sony Irawan mengatakan ada 5 kendaraan Roda Empat (R4) yang rusak parah, serta 10 kendaraan Roda Dua (R2) yang juga ikut mengalami kerusakan.

“Saat ini petugas gabungan sedang menyisir disejumlah rumah sakit untuk mendata jumlah korban jiwa atas musibah kecelakaan beruntun pagi ini dan data lengkapnya akan kita sampaikan,” ujarnya.

Lanjut dikatakannya, hingga saat ini jumlah korban meninggal dunia yang diterima berjumlah 5 orang, hanya saja itu masih sementara. Pasalnya saat ini petugas masih terus melakukan pendataan kesejumlah rumah sakit.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here