Balikpapan, Penasatu.com – Upaya dalam melakukan deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban, sekaligus langkah untuk melakukan pemberantasan Narkoba.
Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Balikpapan melaksanakan pemeriksaan terhadap seluruh kamar hunian warga binaan yang ada di dalam Lapas Kelas II A Balikpapan, Rabu (11/8/2021).
Pemeriksaan dipimpin langsung Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan, Anggun Tri Hamzah berdasarkan arahan Pelaksana Harian Kepala Lapas Balikpapan Timbul Aliansyah Panjaitan.
“Giat pemeriksaan terhadap kamar hunian warga binaan di Lapas Kelas II A Balikpapan kita mulai sejak pukul 13.00 wita,” ujar Anggun Tri Hamzah.
Adapun dalam giat pemeriksaan ini guna membersihkan adanya barang-barang yang tidak seharusnya ada didalam kamar hunian warga binaan, seperti Handphone dan Narkoba.
Ia juga menjelaskan, sebelum melaksanakan pemeriksaan. Pihaknya terlebih dahulu melakukan apel guna persiapan para personil dan menyiapkan peralatan yang digunakan untuk pemeriksaan.
Selain itu, sebelum melakukan pemeriksaan petugas mengeluarkan dan menghitung seluruh penghuni kamar, dimana hal tersebut dilakukan berdasarkan prosedur yang ada di dalam Lapas Kelas II A Balikpapan.
Anggun Tri Hamzah mengungkapkan, selama pelaksanaan pemeriksan didalam hunian warga binan, petugas akhirnya menemukan beberapa barang seperti 5 unit Handphone, 2 buah Charger dan 3 buah Headset.
“Penggeledahan akan dilakukan secara berkelanjutan dan teratur dengan sistem acak yang melibatkan seluruh kasi dan anggota,” ucap Anggun Tri Hamzah.
“Barang-barang hasil temuan nantinya akan disita, kemudian dilaporkan secara tertulis untuk dilakukan tindakan selanjutnya,” sambungnya.
Sementara itu, Timbul Aliansyah Panjaitan sangat berterima kasih kepada petugas yang telah melakukan giat penggeledahan kedalam hunian warga binaan.
Dirinya berharap, dengan adanya pemeriksaan yang dilakukan secara rutin kedalam kamar hunian warga binaan dapat meminimalisir masuknya barang-barang yang memang dilarang berada didalam lapas, salah satunya peredaran narkoba.*
Reporter: Bagas.
Editor : EDS/penasatu.com