Perihal Mosi Tidak Percaya 28 Anggota DPRD Sergai, Jangan Sampai Korbankan Masyarakat

0
301

Muhammad Zulfadli

Sergai, Penasatu.com – Isu Mosi tidak percaya yang dilayangkan 7 Fraksi kepada ketua DPRD Kabupaten Serdang Bedagai diduga syarat kepentingan.

Menanggapi hal tersebut Unsur Pemuda Kecamatan Tanjung Beringin, Muhammad Zulfadly ZA, mengatakan, isu mosi tidak percaya yang dilayangkan 28 anggota DPRD Kabupaten Serdang Bedagai kepada Ketua DPRD Riski Ramadhan Hasibuan, diharapkan jangan sampai mengorbankan masyarakat. Jangan karena adanya kepentingan politik tertentu, masyarakat menjadi korban.

Lanjut Fadly, Apapun Kesalahan dan tindakan yang dilakukan ketua DPRD seharusnya bisa dibahas secara personal di meja rapat . “sikap yang di tempuh 28 Politisi di DPRD Sergai ini juga sampai mengorbankan atau mengabaikan nasib dan kepentingan masyarakat, ” pintanya.

Pemuda yang aktif dibeberapa organisai ini juga berharap Mosi tidak percaya ini jangan sampai bermuatan politik karena mereka berada didalam lembaga politik dan jangan bermuara pada kepentingan politik tahun 2024 mendatang.

“Jangan sampai ada kepentingan di balik itu semua, silahkan saja mereka berkonflik tetapi jangan sampai merugikan dan mengabaikan kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Sebagai wakil rakyat mereka seharusnya bisa melepaskan ego masing masing, “melepas ego itu penting agar rakyat jangan dikorbankan kerena kepentingan beberapa pihak,” imbuhnya.

Fadly menambahkan, apa yang terjadi di Kabupaten Serdang Bedagai saat ini harus menjadi pelajaran penting bagi masyarakat agar lebih cerdas dalam memilih, “Hal ini juga menjadi sangat penting bagi masyarakat Serdang Bedagai untuk menilai agar ketika mereka memilih wakilnya untuk duduk di DPRD, mereka harus memilih dengan cerdas, pungkasnya. (Ari)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here