Penasatu.com, Kutai Barat – Sebanyak 37 orang anggota Polri dan 2 orang ASN Polres kubar, dari Bripka ke Aipda 12 orang, Brigpol ke Bripka 28 orang, Briptu ke Brigpol 6 orang, Bripda ke Briptu 1 orang dan Pengda TK ke pengatur 1 orang ,serta pengda ke pengda TK 1 orang, mendapatkan kenaikan pangkat dalam rangka Korps raport kenaikan pangkat Brigadir Polri periode 01 Juli 2019 dan ASN Polri TMT 1 April 2019 di jajaran Polres Kutai Barat. Dari 40 personil yang diajukan hanya 37 orang yang memenuhi syarat. Pelaksanaan upacara berlangsung di halaman Mapolres Kutai Barat, yang bertepatan dengan HUT Bhayangkara ke 73, Senin (1/7/2019).
“Dalam sambutannya, Kapolres Kubar AKBP I Putu Yuni Setiawan,S.I.K,M.H mengatakan, dengan kenaikan pangkat tersebut tentunya pimpinan berharap, agar setiap anggota dapat memacu semangat dan termotivasi untuk meningkatkan kinerja dengan baik, sehingga harapan Polri untuk dapat di akui keberadaan dan di cintai oleh masyarakat dapat terwujud.
Masih kata Kapolres, kenaikan pangkat bukanlah merupakan hadiah semata mata diberikan begitu saja, tetapi kenaikan pangkat merupakan salah satu proses untuk menuju jenjang kejenjang yang lebih tinggi dalam meningkatkan kerier di kepolisian. Dan ini dapat diberikan apabila kita dapat melaksanakan tugas dengan disiplin, berdedikasi tinggi, loyalitas terhadap tugas dengan baik dan tidak melakukan pelanggaran, imbuh Kapolres lagi.
“Kenaikan pangkat bagi seorang anggota Polri tentu mengandung konsekuensi yang lebih tinggi,karena semakin tinggi pangkat yang di sandang seseorang semakin besar pula tugas dan tanggung jawab yang akan di embannya,” tegasnya.
Pertama, hindari pelanggaran – pelanggaran dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, kedua, tingkatkan pelaksanaan tugas secara proporsional dan profesional, tiga, jaga sikap dalam bergaul di kehidupan bermasyarakat agar Polri dapat menjadi contoh dan suri Tauladan, keempat, tingkatkan di siplin ,loyalitas dan dedikasi dalam melaksanakan tugas yang dihadapi, lima, tingkatkan rasa kebersamaan agar Polri menjadi solid dan dipercaya oleh masyarakat, keenam, tingkatkan kemampuan kompetensi masing masing personel dengan cara berlatih guna menghadapi tantangan tugas yang akan datang. Dan yang ketujuh, ujarnya lagi, atensi bagi anggota untuk tidak main main dengan narkoba, judi dan miras, antisipasi masuknya paham terorisme, radikalisme dan ekstrimisme, pesan Kapolres.
Akhirnya saya atas nama pribadi maupun sebagai pimpinan Polres Kubar beserta seluruh staf dan Bhayangkara mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat Brigadir Polri di jajaran Polres Kubar.” tutupnya.*
Penulis: Ichal
Editor:pena1