Reses Pertama Edy Alfonso Sebagai Anggota DPRD Balikpapan, Warga Keluhkan Banjir

0
218

Balikpapan, Penasatu.com – Kegiatan Serap Aspirasi (Reses) masa persidangan III Tahun 2022 di gelar Edy Alfonso di Tahun pertamanya sebagai anggota DPRD Kota Balikpapan. Kegiatan berlangsung di Gedung Serbaguna Perumahan Bukit Damai Sentosa (BDS) I, RT 31 Kelurahan Damai Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Minggu (31/10/2022).

Kegiatan reses dirangkai dengan syukuran Edy Alfonso atas pelantikan dirinya menjadi anggota DPRD setelah adanya pergantian antar waktu (PAW)) atas meninggalnya Jhony Ng (Alm).

Hadir, Camat Balikpapan Selatan, Heru Sandie, Lurah Damai Bahagia, serta warga masyarakat yang ada di lingkungan sekitar.

Permasalahan krusial yang terjadi diwilayah RT 31 dan sekitarnya, yakni persoalan Banjir menjadi keluhan paling dominan yang disampaikan oleh warga Perumahan BDS RT 31, Balikpapan Selatan.

Warga berharap dengan digelarnya reses oleh Edy Alfonso membawa solusi kepada warga yang selama ini belum terselesaikan. Warga menginginkan adanya perbaikan pembangunan bendali serta drainase yang saat ini tidak memadai menampung debit air sehingga menyebabkan banjir dikawasan ini.

Seperti yang kita ketahui, luas bendali dikawasan ini kecil, padahal dipergunakan untuk menampung luapan air dari Perumahan BDS , Kampung Buton dan Perumahan Post. Hingga saat ini pelebaran pembangunan bendali terkendala lahan.

Menyikapi permasalahan bendali dan drainase yang menjadi keluhan warga Perumahan BDS , Eddy katakan akan terus memperjuangkan hak masyarakat di Balikpapan selatan, khususnya kelurahan Damai Bahagia.

Menurutnya, sebagai wakil dari warga Balikpapan Selatan di DPRD, dirinya akan konsisten menjalankan aspirasi masyarakat mulai dari masalah banjir, semenisasi dan permasalahan PDAM maupun Penerangan Jalan Umum.

“Saya juga mengajak seluruh anggaota DPRD dapil Balikpapan selatan agar bersama-sama menyelesaikan masalah warga yang ada di Balikpapan Selatan ini. Kalau pengen bagus, kita memang harus berjuang sama-sama,” katanya.

Eddy berharap program reses ini menjadi sarana agar terus dekat dengan masyarakat, dan seluruh kebutuhan masyarakat tersampaikan dalam kegiatan ini, sehingga dapat direalisasikan dengan menggandeng pemerintah sebagai pihak eksekusi.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here