Pasca Dilantik, H2N Pulang ke Manggarai di Sambut Secara Adat di Wae Reno

0
317

Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit dan Heribertus Ngabut.

Manggarai, penasatu.com – Pasca dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, bersama 5 Kepala Daerah lainnya di Provinsi Nusa Tenggara Timur oleh Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat, Jumat (26/2/21) kemarin. Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit dan Heribertus Ngabut akan dijemput dan disambut secara adat sesampainya di Kabupaten Manggarai hari ini, Minggu (28/2/21) sore.

Namun sebelum bertolak menuju Manggarai Bupati dan Wakil Bupati bersama rombongan mampir makan siang di Cave Ranaloba, Kabupaten Manggarai Timur terlebih dahulu..

Setibanya Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Herybertus G. L. Nabit dan Heribertus Ngabut di Bandara Soa Bejawa, Kabupaten Ngada, Tim Pemkab Manggarai bersama Keluarga besar H2N dan Tim sukses menyambut kedatangan Bupati dan wakil Bupati tetap dengan protokol kesehatan Covid-19.

Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, Hery-Heri dijadwalkan tiba di kabupaten Manggarai, pukul 15:00 wita.

Penjemputan rombongan akan berlangsung di Perbatasan, tepatnya di Wae Reno, Desa Ranaka, Kecamatan Wae Rii, Kabupaten Manggarai, NTT. Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Manggarai, Lodovikus D. Moa menyampaikan, rombongan Bupati dan Wabup Manggarai tiba di Bandara So’a, Ngada pada pukul 10:00 wita.

Selanjutnya rombongan bergerak menuju Borong. Setelah rehat makan siang di Borong, Bupati dan Wabup beserta rombongan akan transit di Mano. “Di sana, Bupati dan Wakil Bupati mengenakan pakaian adat Manggarai,” ujar Lody Moa.

Ia menerangkan, Bupati dan Wakil Bupati Manggarai bersama rombongan di perkirakan tiba di Wae Reno pada pukul 15:45 wita, selanjutnya disambut dengan acara adat Tuak Curu, Pengenaan Selendang, dan Topi.

Kemudian, Bupati dan Wabup Manggarai bersama rombongan melanjutkan perjalanan dari Wae Reno menuju kantor pemerintah daerah Kabupaten Manggarai.

“Acara adat dan penerimaan secara resmi dilaksanakan di Aula Nucalale, dan selanjutnya rombongan menuju ke Sekretariat H2N,” jelasnya.

Dijadwalkan, pada Senin 1 Maret 2021 akan dilangsungkan serah terima jabatan dari Plh Bupati Manggarai dan dilanjutkan dengan rapat bersama para pejabat Eselon II.

Perlu diketahui, Herybertus G. L. Nabit dan Heribertus Ngabut merupakan Bupati dan Wakil Bupati yang terpilih dari hasil Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada) serentak Tahun 2020. Pasangan ini mengungguli pasangan lainnya yaitu  Deno Kamelus dan Viktor Madur.*

Laporan: Alfonsius.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here