Kapolres Bersama Forkopimda Hadiri Bazar Murah Ramadhan Gelaran Pemkot Bontang

0
180

Bontang, penasatu.com – Pemerintah kota (Pemkot) Bontang melalui Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan menggelar Bazar murah Ramadhan kerjasama dengan beberapa Agen dan Distributor yang turut berpartisipasi menjual barang kebutuhan pokok dan Makanan Minuman lainnya yang ada di kota Bontang.

Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi menghadiri kegiatan acara pembukaan Bazar murah Ramadhan di Eks Lapangan MTQ Parikesit Jl. Parikesit Kelurahan Bontang Baru kota Bontang, Rabu 06/04/2022. Turut hadir Wakil Wali Kota Bontang, Hj.Najirah, SE, Dandim 0908 Bontang Letkol Arah, Choirul Huda, M.Tr.Han, M.I.Pol , Sekda Kota Bontang Ir. Aji Elynawati,MT., Asisten 1 Pemkot Bontang Ir. Zulkifli, M.T., Kepala DKUKMP Bontang H. Kamilan, SP, Kejaksaan Bontang Mery, S.H , Kabid Ketahanan Pangan Kota Bontang Muhammad Ihsan dan tamu undangan.

Wakil Wali kota Bontang Hj. Najirah SE mengatakan, atas nama Pemerintah kota Bontang mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait atas terselenggaranya kegiatan Bazar murah Ramadhan ini.

Pemkot Bontang telah memantau Fluktuasi harga dan mengawasi keamanan serta kualitas barang kebutuhan pokok yang beredar dalam rangka melakukan perlindungan terhadap Konsumen yang berada di wilayah Kota Bontang.

“Dengan dibukanya Bazar murah Ramadhan diharapkan dapat membantu masyarakat kota Bontang untuk mendapatkan bahan kebutuhan pokok sehari hari yang saat bulan ramadhan ini mulai mengalami kenaikan,” ujar Najirah.

Sementara Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi mengatakan, Polres Bontang sangat mendukung dilakukannya kegiatan Bazar murah ramadhan yang diselanggarakan oleh Pemkot Bontang.

“Dan hari ini kita bersama sama menghadirinya,” tutur Kapolres.

” Kami juga bersama sama dengan Instansi terkait akan terus memantau ketersediaan bahan pokok di kota Bontang, tentunya untuk menjaga ketersediaan serta menjaga kestabilan harga selama bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri nantinya,” beber Kapolres Hamam Wahyudi.

Kapolres Juga menyampaikan pesan pesan imbuan kepada masyarakat kota Bontang untuk tetap menjaga situasi kamtibmas kota Bontang yang aman dan kondusif ini. “Serta meminta masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah dan meminimalisir penyebaran Covid-19 di kota Bontang,” tutupnya.(*/humas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here