Hebat, 4 Srikandi Nominasi BPD Desa Watu Wangka Kristiani Helti Unggul

0
390

penasatu.com-Manggarai Barat.NTT- Dengan berakhirnya kepengurusan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Watu Wangka, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat masa bakti dari tahun 2013-2019, Maka hari inl, Senin 28 Desember 2020 pemilihan pengurus BPD digelar dengan di wakili 45 masyarakat dari 6 Dusun yang mewakili kaum Gender.

Pantauan media penasatu.com, turut hadir dalam pelaksanaan pemilihan BPD Desa Watu Wangka, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat,NTT pada hari ini, antara lain, Pjs.Kepala Desa Watu Wangka, Petrus Mudin, bersama Staf, Ketua Panitia Pemilihan BPD,Abdul Hamid, Sekretaris BPD, Ismail Kardi,dan seluruh tokoh masyarakat, mewakili kaum Gender.

Kepada media penasatu.com, Senin (28/12/2020), Pjs. Kepala Desa Watu Wangka Petrus Mudin, Melalui Ketua Penyelenggara Panitia Pemilihan BPB Desa Watu Wangka, Abdul Hamid mengatakan, Bahwa pelaksanaan pemilihan BPD yang dilaksanakan pada hari ini yaitu, pemilihan BPD mewakili kaum Gender dari enam Dusun.

Sementara itu, pelaksanaan pemilihan BPD Sebelumnya sudah dilaksanakan pada tanggal 12-14-15 Desember, dan hasil dari pemilihan tersebut menghasilkan 8 (Delapan) BPD terpilih, jelasnya.

Sementara itu sekretaris Panitia Pemilihan BPD Desa Watu Wangka,Ismail Kardi mengatakan, bahwa pelaksanaan pemilihan BPD mewakili Gender pada hari ini di desa watu wangka, kecamatan Mbeliling, berjalan lancar, aman dan kondusif.

Dari 6 Dusun, ada 4 calon mewakili kaum Gender, jumlah pemilih 45 Gender, dan Hasil pemungutan suara, Antara lain ;
1.Kristiani Helti, 26 suara
2.Fransiska Jaina,14 suara
3.Yuliana Juli, 3 (tiga) suara
4.Asmawati, 2 (dua) suara

Dari hasil pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) mewakili Gender dimenangkan oleh Kristiani Helti, dengan jumlah 26 suara.

BPD terpilih, Kristiani Helti, Mengatakan,saya secara pribadi mengucapkan Selamat Natal untuk kita semua, dan terimakasih atas dukungan dan niat baiknya sehingga saya pada hari ini, terpilih menjadi BPD mewakili Gender, Desa Watu Wangka, Kecamatan Mbeliling.

Diakhir Kegiatan Sekertaris Desa Watu Wangka, Wilibrodus M. Gorhap menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat mewakili kaum Gender, sehingga pelaksanaan pemilihan pada hari ini berjalan lancar aman tertib dan kondusif, tutupnya.

Laporan : Alfonsius Andi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here