Budiono : Saya Akan Jalankan Amanah Rakyat

0
291

PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Politisi PDIP (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan), Budiono dan Pantun Gultom telah dilantik oleh Ketua DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Balikpapan, Abdulloh S Sos, Selasa (9/2/2021) di Hotel Novotel, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Budiono dilantik sebagai salah seorang Wakil Ketua DPRD, menggantikan rekan sejawatnya Thohari Aziz, sedangkan Pantun Gultom sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Thohari Aziz yang mundur dari anggota dewan saat maju di ajang pemilihan kepala daerah (Pilkada) lalu.

Saat prosesi pengambilan sumpah jabatan dilakukan berbeda, Budiono disumpah menurut agama Islam. Sedangkan Pantung Gultom disumpah menurut agama Kristen.

Pengambilan sumpah jabatan disaksikan langsung Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh S Sos, Walikota Balikpapan HM Rizal Effendi SE dan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Balikpapan Ikhwan Hendratno SH MH.

“Alhamdulillah… hari ini saya mendapatkan tugas dan amanah yang baru,” ujar Budiono, usai pelantikan dirinya.

“Saya diberikan mandat ini merupakan suatu perjuangan untuk mensejahterakan rakyat. Jadi saya akan mempertanggung jawabkan amanah yang sudah diberikan kepada saya,” ucap Budiono.

Selanjutnya,  dirinya masih menunggu aturan yang ada di DPRD, dimana ada pembagian tugas untuk Ketua 1, 2 dan 3 di setiap komisi yang ada di DPRD Balikpapan.

Untuk jabatan Badan Kehormatan (BK) yang sebelumnya dipegang Budiono masih menunggu mekanisme partai seperti apa nantinya, bisa juga dirinya bahkan anggota yang lain yang mendudukinya.

“Posisi ketua BK tunggu mekanisme partai, tapi tidak mungkin saya menjabat keduanya, pasti diserahkan ke anggota DPRD yang lainnya,” jelas Budiono.

Di tempat yang sama, Pantun Gultom menuturkan jika banyak pekerjaan yang menanti dirinya usai dilantik hari ini.

“Yang pasti di tengah pandemi saat ini, saya akan fokus membantu pemerintah kota (Pemkot) dalam mengatasi pandemic,” tukas Pantun.

Pantun Gultom merupakan Calon Legislatif dari PDI Perjuangan yang memperoleh suara terbanyak kedua dibawah Thohari Aziz di Dapil 6, Balikpapan Selatan (Balsel) pada pemilu lalu.*

Wartawan : Riel Bagas
Editor : Penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here